PANTI ASUHAN PUTRA SANTO ALOISIUS
NAMA LEMBAGA
Yayasan Mardiwijana Gonzaga
Panti Asuhan Putera Santo Aloisius
SUSUNAN ORGANISASI
KETUA : Br. Modestus Ramijono CSA
SEKRETARIS : Bp. Benediktus Priyanto
BENDAHARA : Br. Fidelis Edison Lote. CSA
JENIS LAYANAN
Panti Asuhan Putra Usia Sekolah SMP Kls VII sd SMK Kls XII - tamat
PERUNTUKAN KLIEN
Anak asuh laki-laki mulai Kelas I / VII SMP hingga tamat SMK / Kls XII
ALAMAT LENGKAP
👉 Panti Asuhan Putera Santo Aloisius. Jln. A. Yani No.6 MADIUN 63122 Rt. 032 / RW. 008
Kode Pos. 63122
👉 Kelurahan : Madiun Lor
👉 Kecamatan : Manguharjo
👉 Kabupaten : Kota Madiun
👉 Propinsi : Jawa Timur
ALAMAT WABSITE
👉 https://lksapa-santoaloisius-madiun.blogspot.com/
ALAMAT E-MAIL
👉 mardiwijana@gmail. com
👉 modestuscsa@gmail.com
NOMOR TELEPHON / FAX
👉 0351-451541
👉 081330528200
LAYANAN DIKELOLA OLEH
Kongregasi Bruder Santo Aloisius Gonzaga Semarang / CSA
TAHUN BERDIRI
14 Juli 1999
ALAMAT DONASI
BANK JATIM : Cabang Madiun
👉 No. Rek. 0057064781
👉 NAMA : Panti Asuhan Putra Aloisius.
👉 ALAMAT : Jl. A. Yani No.6, Kel. Madiun Lor, Kec. Manguharjo, MADIUN
KAPASITAS HUNI
Kapasitas penghuni 40 anak
SEJARAH SINGKAT
Pada Th. 1991 seluruh SPG di Indonesia ditutup termasuk SPG St. Aloisius Madiun yang dikelola oleh para Bruder CSA. Asrama Putra dari siswa umum masih tetap berjalan untuk mendampingi anak-anak yang di sekolah umum.
Dengan ditutupnya SPG maka banyak ruangan kosong , Propinsial Bruder CSA (Br. Thomas Voets) punya gagasan ruangan kosong harus dimanfaatkan. Ada kebiasaan dimana ada Bruderan CSA di situ ada Panti Asuhan.
Setelah berjalan sekian lama gagasan untuk mendirikan Panti Asuhan segera mulai ditindaklanjuti. Pada tahun 1998 Br. Thomas Voets sebagai Propinsial yang diwakili oleh Br. Heribertus meminta agar Br. Modestus yang kebetulan sebagai Ketua Yayasan Mardiwijana di Madiun diminta untuk segera belajar mengenai panti asuhan.
Panti Asuhan mulai dirintis dengan studi banding / survey di beberapa Panti Asuhan. Pada Bulan Januari 1999, Br. Modestus dan Br. Gregorius mengadakan studi banding di Panti Asuhan Debora Nglames Madiun dan Panti Asuhan Putri Kasih Jl. Tidar Surabaya. Dan beberapa tempat panti asuhan yang lain. Sambil merintis Panti Asuhan, untuk sementara Asrama Putera St. Aloisius tetap berjalan.
Karena Br. Modestus mutasi tugas di daerah NTT maka proses dilanjutkan oleh Br. Viktor CSA dan Br. Gregorius, sehingga di Kompleks Bruderan CSA Madiun ada dua karya yaitu Asrama Putra dan Panti Asuhan Putra.
Pada 14 Juli 1999 secara resmi ada empat anak masuk di Panti Asuhan Putra Santo Aloisius. Pada tahun 2011 Asrama Putra ditutup, karya difokuskan pada Panti Asuhan agar bisa konsentrasi dalam pelayanan di panti asuhan.
Panti Asuhan Putra adalah lembaga sosial yang dikelola oleh Bruder-Bruder CSA (Congregatio Sancty Aloysii) untuk anak-anak dari keluarga tidak mampu, terlantar, yatim piatu, yatim maupun piatu yang akan sekolah di SMP dan SMK.
VISI MISI
VISI
Terwujudnya anak yang berkarakter CSA (Congregatio Sancti Aloysii) ditandai iman kristiani yang tangguh, berjiwa pemimpin, cerdas dilandasi Semangat Persaudaraan Kasih dan Damai (PKD).
MISI
Mendampingi anak untuk meningkatkan kecerdasan spiritual, emosional, dan akademik
Mewujudkan Persaudaraan Kasih dan Damai
Melibatkan anak dalam kegiatan kerohanian lingkungan dan gereja setempat
Melatih anak berjiwa pemimpin dan kewirausahaan
Memfasilitasi terbentuknya pribadi anak yang sehat jasmani, dewasa, peduli lingkungan, berjiwa sosial
Menanamkan rasa cinta almamater
Menumbuhkan panggilan hidup religius
PERINCIAN BIAYA Per Anak / Per Bulan : Rp 3.675.000.
👉KONSUMSI Rp 650.000.
👉PAKAIAN Rp 250.000.
👉PEMELIHARAAN BADAN Rp 110.000.
👉BIAYA PENDIDIKAN Rp 320.000.
👉PERLENGKAPAN ALAT TULIS Rp 325.000.
👉PERLENGKAPAN SEKOLAH Rp 220.000.
👉KEGIATAN EKSTRA Rp 1.050.000.
👉BIAYA KESEHATAN Rp 750.000.
---------------------- +
Rp 3.675.000.
CATATAN : Anak asuh tidak dipungut biaya tetapi keluarga bisa
membantu semampunya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar